Berkabarnews.com, Jakarta - Kepala Korps Samapta Bhayangkara (Kakorsabhara) Baharkam Polri, Inspektur Jenderal Polisi Drs. M. H. Ritonga mewakili Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri, menghadiri Apel Kesiapsiagaan dalam Rangka Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi.
Apel kesiapan tersebut digelar di Lapangan Mako Korps Brimob Polri, Kelapadua, Depok, Jawa Barat hari ini, Rabu (5 /11/2025). Apel dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) dihadiri sejumlah Pejabat Utama (PJU) Mabes Polri.
Pejabat Utama yang hadir antara lain Wakapolri, Irwasum Polri, Kabaintelkam Polri, dan Dankorbrimob Polri, Astamaops Polri, Astamarena Polri, dan Aslog Kapolri, Kadivpropam Polri, Kadivhumas Polri, dan Kapusdokkes Polri, dan Kakorlantas Polri. Kakorsabhara didampingi Dir Samapta dan Dir Polsatwa Korsabhara Baharkam Polri, serta Dirpolair Baharkam Polri.
Usai apel kegiatan dilanjutkan dengan pengecekan kesiapan seluruh personel dan perlengkapan, bertujuan untuk memastikan seluruh unsur siap bergerak cepat dalam memberikan bantuan dan pertolongan kepada masyarakat jika terjadi bencana hidrometeorologi seperti banjir, tanah longsor, atau angin puting beliung.
Kesiapan personel dan alat utama yang dimiliki Polri diharapkan mampu memberikan respons cepat dan efektif dalam mitigasi dan penanganan dampak bencana di seluruh wilayah Indonesia..**/ald